SULTRALINE.ID, KENDARI – Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Prof Muhammad Zamrun Firihu menyebutkan pelaksanaan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun ajaran 2021-2022 akan di laksanakan secara langsung melalui tiga gelombang.
“Nanti hasilnya akan di umumkan pada 23 Juni 2022,” kata Zamrun, Senin (21/3/2022).
Dalam penerimaan mahasiswa baru (Maba) melalui SBMPTN tersebut, Rektor dua periode itu menyampaikan beberapa Program Studi (Prodi) yang menjadi pilihan prioritas setiap tahun nya, diantaranya Kedokteran, Farmasi, Informatika, Sipil, Hukum, Manajemen dan Akutansi.
“Masi kecenderungan tiap tahun itu. Makan nya saya sampaikan kepada mahasiswa ya kalau bersaing di situ akan berat, karena yang di terima kan tidak terlalu banyak. Misalnya Kedokteran, di SNMPT itu kan kita terima 30 orang tapi pendaftarnya itu kan hampir 500 orang,” jelas Zamrun.
Kendati itu, orang nomor satu UHO ini mengimbau kepada mahasiswa agar lebih bijak dalam memilih prodi kedepan nya.
Laporan : IS
Editor : La Irdwan